Misa Pembukaan Bulan Rosario dilaksanakan dengan sangat antusias, kurang lebih sekitar 70 warga wilayah immaculata 2 turut hadir di malam itu. Kali ini giliran dari Lingkungan Amabilis sebagai pelaksana acara.
Acara diawali dengan Doa Rosario yang dipimpin oleh ibu Lucy Leo, mengambil tema peristiwa gembira. Setelah doa Rosario , dilanjutkan dengan Misa yang dipimpin oleh Romo yang kita banggakan, Romo Thomas.
Dalam homilinya, Romo menjelaskan dengan sangat jelas kenapa Doa Rosario itu penting. Beberapa kutipan dari para Santo yang mengungkapkan kekuatan Doa sederhana itu :
(sumber Romo Thomas dan https://amorpost.com)- ”Berikanlah kepadaku sebuah sekutu tentara yang mendoakan rosario, dan Aku akan menaklukkan dunia.”-Paus Bl. Pius IX
- “Rosario adalah “senjata” masa kini.”-Santo Padre Pio
- “Rosario kudus adalah sebuah senjata yang paling ampuh. Gunakanlah itu dengan penuh keyakinan dan kamu akan terkagum-kagum atas hasilnya.”-Santa Josemaria Escriva.
- “Rosario adalah senjata yang peling ampuh melawan kuasa iblis dan menjaga dirimu dari kuasa dosa…Jika Engkau menghendaki kedamaian di hatimu, di rumahmu, di negaramu, berkumpullah setiap malam untuk berdoa rosario.”-Paus Santo Pius X.
- ”Betapa indahnya sebuah keluarga mendoakan rosario setiap malam!”-Paus Santo Paulus II.
- “Rosario adalah sebuah harta karun yang paling berharga diinspirasikan oleh Allah.”-Santo Louis De Monfort.
- “Metode terbesar dari doa adalah berdoa rosario.”-Santo Fransiskus de Sales.
- “Jika ada sejuta keluarga yang beroa rosario setiap hari, seluruh dunia akan selamat.”-Paus Santo Pius X.
- “Rosario adalah suatu sekolah untuk belajar kesempurnaan Kristiani.”-Paus Santo Yohanes XXIII
- Doa Rosario adalah solusi jitu jika kita merasa ketakutan, bingung dan terganggu. Dapat dilakukan 100 atau 150 kali perhari.
Romo juga berpesan, bahwa Misa yang dilangsungkan pada malam hari ini adalah berbeda dengan misa mingguan, jadi besok minggu wajib untuk tetap mengikuti dan melaksanakan misa mingguan.
No comments:
Post a Comment