Ada yang spesial malam ini. Anak-anak pun ikut berdoa bersama kami dalam Rosario suci. Kami sangat merindukan suara anak-anak dan OMK kita dalam setiap acara, bisa aktif dan terlibat melayani dalam Lingkungan kita.
Blog ini adalah media sosialisasi kegiatan lingkungan maria regina. Silahkan dinikmati
Saturday, October 27, 2018
Doa Rosario - Rumah Bp. Agung
Jumat, 26 Oktober 2018 pukul 08.00 di rumah Bp. Agung, kami berkumpul bersama bersujud dan berdoa Rosario. Memohon kekuatan dan penyertaan doa dari Bunda Maria. Mengambil peristiwa Sedih, yang di pimpin oleh ibu Herma. Dihadiri oleh sekitar 18 warga lingkungan.
Friday, October 19, 2018
Sunday, October 14, 2018
Wednesday, October 10, 2018
SOSIALISASI KAOS (T-SHIRT) WILAYAH IMMACULATA 2
Latar Belakang
Natal wilayah imacullata 2 Gereja Santo Bartolomeus Galaxy adalah sebuah acara yang sangat dinanti-nantikan oleh segenap warga wilayah immaculata 2. Pada kesempatan ini lah warga berkumpul bersama merayakan Natal dengan suasana kekeluargaan dan kebersamaan.
Beberapa waktu yang lalu, telah terbentuk sebuah kepanitiaan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 Wilayah immaculata 2. Salah satu bentuk kreativitas dana untuk membantu pembiayaan dalam kepanitiaan adalah dengan partisipasi warga untuk membeli Kaos (T Shirt) wilayah.
Dengan membeli T-Shirt warga sudah membantu dan berpartisipasi dalam mempersiapkan perayaan Natal 2018 dan tahun baru 2019.
Karena kalau bukan kita, siapa lagi yang akan mengambil bagian dan melayani satu sama lain dalam satu wilayah kebanggaan kita immaculata 2.
Tema Kaos/T-Shirt
Setelah melalui pembicaraan serius, dan diskusi dari para sesepuh wilayah immaculata 2 akan tema yang ingin ditampilkan dalam kaos (Tshirt), diambil kesimpulan, bahwa tema yang ingin diilustrasikan dalam sebuah kaos adalah tulisan immaculata 2 yang dilatarbelakangi oleh gambaran dari sosok Maria Immaculata 2 sebagai pelindung dan ciri khas wilayah yang selalu kita ingat dan kita teladani bersama.
Warna hitam menunjukkan netralitas warna, artinya tidak berafiliasi pada warna tertentu, dan T shirt ini dapat digunakan di mana pun, dan netral.
Bagaimana Untuk pemesanan T shirt Immaculata 2?
Kaos/T-shirt Immmaculata 2 diharapkan dimiliki oleh minimal kepala rumah tangga, sebagai wujud kebersamaan dan kekeluargaan serta kekompakan di wilayah immaculata 2.
Distribusi T shirt ini dilakukan oleh setiap ketua lingkungan. Hal-hal yang menyangkut ukuran, harga, dan lain-lain, dapat ditanyakan melalui ketua lingkungan masing-masing warga.
Harga yang diberikan terhadap kaos/T-shirt ini adalah Rp100.000 per pcs. Sebagian besar dana hasil penjualan kaos digunakan untuk kepanitiaan Natal dan Tahun Baru yang akan kita laksanakan pada bulan Januari 2019.
Pemesanan dan Distribusi
Hubungi Bp. Prananto (Ketua Lingkungan kita tercinta)
Terima kasih atas partisipasi warga, Kalau bukan kita siapa lagi
Tuhan memberkati. Amin
Tuhan memberkati. Amin
Saturday, October 6, 2018
Misa Pembukaan Bulan Rosario
Sabtu, 06 Oktober 2018 - rumah Bp. Jenry dan Ibu Rini
Misa Pembukaan Bulan Rosario dilaksanakan dengan sangat antusias, kurang lebih sekitar 70 warga wilayah immaculata 2 turut hadir di malam itu. Kali ini giliran dari Lingkungan Amabilis sebagai pelaksana acara.
Acara diawali dengan Doa Rosario yang dipimpin oleh ibu Lucy Leo, mengambil tema peristiwa gembira. Setelah doa Rosario , dilanjutkan dengan Misa yang dipimpin oleh Romo yang kita banggakan, Romo Thomas.
Misa Pembukaan Bulan Rosario dilaksanakan dengan sangat antusias, kurang lebih sekitar 70 warga wilayah immaculata 2 turut hadir di malam itu. Kali ini giliran dari Lingkungan Amabilis sebagai pelaksana acara.
Acara diawali dengan Doa Rosario yang dipimpin oleh ibu Lucy Leo, mengambil tema peristiwa gembira. Setelah doa Rosario , dilanjutkan dengan Misa yang dipimpin oleh Romo yang kita banggakan, Romo Thomas.
Dalam homilinya, Romo menjelaskan dengan sangat jelas kenapa Doa Rosario itu penting. Beberapa kutipan dari para Santo yang mengungkapkan kekuatan Doa sederhana itu :
(sumber Romo Thomas dan https://amorpost.com)- ”Berikanlah kepadaku sebuah sekutu tentara yang mendoakan rosario, dan Aku akan menaklukkan dunia.”-Paus Bl. Pius IX
- “Rosario adalah “senjata” masa kini.”-Santo Padre Pio
- “Rosario kudus adalah sebuah senjata yang paling ampuh. Gunakanlah itu dengan penuh keyakinan dan kamu akan terkagum-kagum atas hasilnya.”-Santa Josemaria Escriva.
- “Rosario adalah senjata yang peling ampuh melawan kuasa iblis dan menjaga dirimu dari kuasa dosa…Jika Engkau menghendaki kedamaian di hatimu, di rumahmu, di negaramu, berkumpullah setiap malam untuk berdoa rosario.”-Paus Santo Pius X.
- ”Betapa indahnya sebuah keluarga mendoakan rosario setiap malam!”-Paus Santo Paulus II.
- “Rosario adalah sebuah harta karun yang paling berharga diinspirasikan oleh Allah.”-Santo Louis De Monfort.
- “Metode terbesar dari doa adalah berdoa rosario.”-Santo Fransiskus de Sales.
- “Jika ada sejuta keluarga yang beroa rosario setiap hari, seluruh dunia akan selamat.”-Paus Santo Pius X.
- “Rosario adalah suatu sekolah untuk belajar kesempurnaan Kristiani.”-Paus Santo Yohanes XXIII
- Doa Rosario adalah solusi jitu jika kita merasa ketakutan, bingung dan terganggu. Dapat dilakukan 100 atau 150 kali perhari.
Romo juga berpesan, bahwa Misa yang dilangsungkan pada malam hari ini adalah berbeda dengan misa mingguan, jadi besok minggu wajib untuk tetap mengikuti dan melaksanakan misa mingguan.
Subscribe to:
Posts (Atom)
Doa rosario yang kedua di rumah ibu Lucie dan bapak aris
Rosario Kedua Peristiwa Terang Terima kasih kepada ibu lusi dan bapak aris yang sudah mengakomodasi untuk pelaksanaan Doa Rosario yang kedu...
-
BKS wilayah dilangsungkan di Kursus LIAN, Sabtu 16 September 2017 dari pukul 19.00 WIB sampai dengan pukul 10.30 WIB. Dihadiri oleh se...
-
Panitia Natal 2018 dalam satu program kerjanya adalah mewujudnyatakan cintakasih dalam bentuk aksi sosial kali ini mengambil tempat ...